Sekayu, Humas
Dalam rangka membangkitkan kebugaran tubuh, Organisasi Siswa Intra Madrasah Man 1 Musi Banyuasin (OSIM Mansa Muba) kembali galakkan senam. Senam diikuti oleh seluruh siswa kelas X yang terdapat dalam jadwal Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dan beberapa perwakilan POTRU dan guru Mansa Muba. Kegiatan senam bertempat di halaman Madrasah dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, Sabtu (16/10).
Senam perdana di masa pandemi tersebut di pandu oleh instruktur dari anggota OSIM, yaitu Agustin Hidayah. Peserta senam terlihat antusias mengikuti semua gerakan yang dicontohkan instruktur. “Kerinduan akan beberapa kegiatan mingguan yang sering dilakukan sebelum masa pandemi datang, sedikit demi sedikit terobati.” Ujar Ayu salah satu peserta Senam.
Dalam kesempatan ini Komarindang selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan, yang turut hadir dalam kegiatan senam pagi mengungkapkan, kegiatan ini dilakukan agar warga Mansa Muba senantiasa sehat jasmaninya. Dengan me-refresh otot-otot yang tegang setelah lelah belajar dan bekerja, meskipun kegiatan senam masih harus dilakukan secara berkala menyesuaikan keadaan.
“Sebagai Wakasis saya mendukung penuh ide-ide positif dari siswa kita, juga turut membantu menyampaikan kepada Kepala Madrasah. Dan alhamdulillah respon yang kami terima sangat baik, sehingga kegiatan ini bisa perlahan-lahan dilaksanakan dan akan bertahan untuk seterusnya.” tutur Komar.
“Ini menjadi sarana refreshing juga buat kita semua, warga Mansa Muba. Setelah sibuk berjibaku selama satu minggu dengan proses belajar mengajar, senam bisa kembali meningkatkan semangat untuk terus mencari ilmu.” sambungnya
(AYU/SCI)
Editor : Wdy