Sekayu, (MANSa Muba) – MAN 1 Musi Banyuasin kembali melaksanakan Apel Tahfiz yang di pimpin oleh perwakilan dari Kelas XI.H. Kegiatan ini di laksanakan di lapangan MAN 1 Musi Banyuasin yang di ikuti oleh seluruh peserta didik kelas X, XI, XII dan juga guru-guru MAN 1 Musi Banyuasin, kegiatan ini di koordinator langsung oleh Mustafid, S.Ag. Rabu, (29/10/2025).
Tujuan dari apel tahfiz ini adalah untuk melatih kedisiplinan, meningkatkan kelancaran dan ketekunan membaca Al-Qur’an, memperkuat hafalan, serta mengasah konsentrasi. Secara lebih luas, program ini bertujuan mendekatkan diri kepada Allah SWT, memperkuat iman, dan menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.
Setelah kegiatan Apel Tahfiz selesai seluruh peserta didik MAN 1 Musi Banyuasin kembali memasuki kekelasnya masing-masing untuk melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).
(TSJMANSAMUBA)
