MAN 1 Musi Banyuasin Berita Kegiatan Apel Literasi di Hari Batik Nasional

Kegiatan Apel Literasi di Hari Batik Nasional

Sekayu, (MANSa Muba) – MAN 1 Musi Banyuasin laksanakan kegiatan rutin, yaitu apel literasi. Kegiatan literasi yang dilaksanakan di lapangan kali ini cukup berbeda, karena tepat di hari batik nasional peserta didik MAN 1 Musi Banyuasin mengenakan pakaian batik bebas. Kegiatan ini dikoordinasikan oleh Irpan, S.Pd dan duta literasi, diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X, XI, XII MAN 1 Musi Banyuasin. Kamis, (02/10/2025).

Nanda Putri Azzahra sebagai perwakilan kelas XI B Kesehatan 2 meresensikan buku yang berjudul The Hidden Reality. Buku tersebut menceritakan tentang ilmiah dan misteri, serta tentang hubungan dengan keluarga dan ilmu pengetahuan yang bisa lahir dari diri sendiri.

Kegiatan dilanjutkan dengan sedikit arahan dari wakil kepala madrasah bidang kesiswaan, Hj. Marthalistiana S.Pd.,M.Pd. setelah kegiatan literasi selesai seluruh peserta didik masuk ke kelas masing-masing dan memulai KBM.

(TSJMANSAMUBA)

Share
3 Likes

Author: masykur