Sekayu, Humas.
Guru Mansamuba meraih penghargaan Guru Berprestasi tingkat Madrasah Aliyah se-Kabupaten Musi Banyuasin dalam rangkaian Peringatan Hari Guru Nasional 2023 yang diselenggarakan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Banyuasin di Halaman MAN 1 Musi Banyuasin, (25/11).
Piagam penghargaan diberikan langsung oleh Kasubag Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Banyuasin, H. Taufik Fathir, S.Pd bersama Kepala Kantor, para Kasi dan para Pengawas Madrasah Kantor Kemenag Muba.
Erdiansyah, S.Pd.I peraih Guru Berprestasi terbaik pertama dengan segudang prestasi tingkat nasional merupakan Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum sekaligus Guru Matematika Mansa Muba dan juga salah satu Instruktur Visitasi AKMI Tahun 2023 dari Satker MAN 1 Musi Banyuasin.
Guru Berprestasi terbaik kedua yakni Frengky, S.Pd Guru Fisika dan Fasilitator Provinsi (Fasprov) Mapel Fisika tingkat Madrasah Aliyah Sumatera Selatan. Frengky yang pada saat itu bertugas sebagai Pengimbar Bendera dalam Upacara HGN 2023 merasa kaget dan tidak percaya atas penghargaan yang diterimanya. “Saya sempat merasa tidak percaya dapat menerima penghargaan ini, karena saya tahu bahwa banyak sekali guru yang memiliki kompetensi dan layak mendapatkan penghargaan ini. Namun saya bersyukur dengan penghargaan ini, semoga menjadi motivasi untuk terus belajar.”, ungkapnya.
Frengky juga mengutarakan rasa terimakasihnya kepada seluruh guru dan mengajak seluruh guru untuk bersama-sama meningkatkan kompetensi dalam mewujudkan Madrasah Mandiri dan Berprestasi.
(TSJ MANSA MUBA)